MAKALAH
PENGANTAR
ILMU BISNIS
“PENGELOLAAN KEUANGAN BISNIS”
Dosen Pengampu :
Bambang Purwanto SE.MM.
Disusun Oleh :
Arya Rama Lingga Ramadan
NPM :
19220009
JURUSAN MANAJEMEN
FAKULTAS
EKONOMI
UNIVERSITAS
MALAHAYATI
TAHUN
AJARAN 2019/2020 GENAP
KATA
PENGANTAR
Puji
syukur kami panjatkan kehadirat Allah SWT, atas segala limpahan rahmat, taufik,
hidayah dan inayah-Nya, sehingga kami dapat menyelesaikan penyusunan makalah
yang berjudul “Pengelolaan Keuangan Bisnis” dengan hadirnya makalah ini dapat
memberikan informasi bagi para pembaca.
Sholawat dan salam tetap tercurahkan kepada
junjungan Nabi agung Muhammad SAW, serta keluarga, sahabat dan pengikutnya. Penyusun menyadari tanpa bantuan dari semua pihak, penulisan
makalah ini mungkin tidak dapat terlaksana. Oleh karena itu, penyusun
mengucapkan terima kasih kepada :
1.
Bapak Bambang Purwanto SE.MM. selaku dosen pengampu yang
telah memberikan pengarahan dan koreksi sehingga makalah ini dapat diselesaikan
sesuai waktu yang telah ditentukan.
2.
Teman-teman semuanya yang telah memberikan motivasinya serta semua
pihak yang telah membantu terselesainya penyusun makalah ini.
Penulis juga menyadari
bahwa masih terdapat banyak kekurangan dan kelemahan karena terbatasnya
pengetahuan dan kurangnya referensi yang adasehingga penulis berharap para
pembaca yang budiman dapat memberikan kritik dan saran yang membangun kepada
penulis demi penyempurnaan makalah ini danpenulisan makalah di
kesempatan-kesempatan berikutnya.
Semoga makalah ini berguna bagi penulis pada khususnya dan parapembaca
pada umumnya. Semoga materi yang disampaikan dalam makalah inidapat menjadi
sumbangan pemikiran dan tambahan pengetahuan bagi kita semua.
Bandar lampung, 7 Mei 2020
Penyusun
DAFTAR ISI
Halaman judul................................................................................................... i
Kata pengantar ................................................................................................ ii
Daftar isi............................................................................................................ iii
BAB I PENDAHULUAN................................................................................ 1
A.
Latar Belakang Makalah......................................................................... 1
B.
Rumusan Masalah................................................................................... 2
C.
Tujuan..................................................................................................... 2
D.
Landasan Teori........................................................................................ 2
BAB II PEMBAHASAN.................................................................................. 4
A.
Pengelolaan Keuangan Untuk Awal Memulai Bisnis............................. 4
B.
Pengelolaan Keuangan Dalam Bisnis...................................................... 5
C.
Fungsi Manajemen Keuangan................................................................. 6
D.
Tugas Pengelolaan keuangan.................................................................. 6
BAB III PENUTUP
KESIMPULAN DAN SARAN.................................... 9
A.
Kesimpulan ............................................................................................ 9
B.
Saran....................................................................................................... 9
DAFTAR PUSTAKA...................................................................................... 10
BAB I
PENDAHULUAN
A.
Latar Belakang
Manajemen keuangan adalah cara bagaimana mengelola keuangan untuk mendapatkan keuntungan dan menggunakan sumber modal untuk pengembangan usaha.Banyak pengusaha kecil yang berpandangan jika manajemen keuangan dapat berjalan dengan sendirinya, selaras dengan jalannya usaha. Jika usaha berjalan dengan baik, maka keuangan usaha juga akan baik. Tidak bisa dipungkiri jika penjualan dan keuntungan merupakan sumber kas usaha. Tapi bisnis tidak semata-mata bagaimana mendapatkan uang, tapi juga bagaimana mengendalikan dan menggunakannya.
Aktiva adalah sumber daya
ekonomi yang diperoleh dan dikuasai oleh suatu perusahaan sebagai hasil dari
transaksi masa lalu, salah satunya adalah aktiva tetap yang digunakan
perusahaan dalam kegiatan operasional perusahaan dalam menghasilkan produk.
Menurut Pernyataan Standar Akuntansi Keuangan (PSAK) No. 1 (IAI, 2007) tujuan
laporan keuangan adalah untuk memberikan informasi tentang posisi keuangan,
kinerja dan arus kas perusahaan yang bermanfaat bagi sebagian besar pengguna
laporan yang berguna untuk membuat keputusan ekonomi dan menunjukkan
pertanggung jawaban manajemen atas penggunaan sumber daya yang dipercayakan
kepada mereka.
1. Apa yang dimaksud dengan Pengelolaan keuangan?
2. Apa tujuan dari pengelolaan keuangan?
3. Apa saja prinsip pengelolaan keuangan?
4. Bagaimana fungsi pengelolaan keuangan?
5. Bagaimana pengelolaan keuagan bisnis?
C. Tujuan
1. Untuk mengetahui apa yang dimaksud dengan
pengelolaan keuangan.
2. Untuk mengetahui tujuan dari pengelolaan
keuangan.
3. Untuk mengetahui prinsip – prinsip pengelolaan
keuangan.
4. Untuk mengetahui fungsi dari pengelolaan
keuangan.
5. Untuk mengetahui mengelola keuangan Bisnis.
D.
Landasan Teori
Pengertian Pengelolaan Keuangan Menurut Para Ahli
Menurut kamus besar
Indonesia, Pengelolaan artinya penggunaan sumber daya secara efektif dan
efisien. Pengelolaan keuangan adalah sumber daya yang diterima yang akan
dipergunakan untuk penyelenggaraan pendidikan. Pengelolaan keuangan dimaksudkan
sebagai suatu pengelolaan terhadap fungsi-fungsi keuangan.
Dalam
penyelenggaraan pendidikan, keuangan merupakan potensi yang sangat menentukan
dan merupakan bagian yang tak terpisahkan dalam kajian pengelolaan pendidikan.
Setiap lembaga pendidikan selalu berhubungan dengan masalah keuangan, yang
berkisar pada: uang sumbangan pembinaan pendidikan (SPP), uang kesejahteraan
personel dan gaji serta keuangan yang berhubungan langsung dengan
penyelenggaraan lembaga pendidikan seperti perbaikan sarana prasarana dan
sebagainya.
E. Mulyasa (2002) menjelaskan
bahwa tugas pengelolaan keuangan dapat dibagi kedalam tiga fase, yaitu:
1. Financial Planning
Financial planning
merupakan kegiatan mengkoordinir semua sumber daya yang tersedia untuk mencapai
sasaran yang diinginkan secara sistematis tanpa menyebabkan efek samping yang
merugikan.
2. Implementation
Ialah kegiatan
berdasarkan rencana yang telah dibuat dan kemungkinan terjadi penyesuaian jika
diperlukan.
3. Evaluation
Merupakan proses
evaluasi terhadap pencapaian sasaran.
BAB II
PEMBAHASAN
A.
Pengelolaan Keuangan Untuk Awal Memulai Bisnis
Strategi keuangan yang efektif
meliputi pengelolaan dan pengawasan catatan-catatan keuangan, perencanaa, dan
pengelolaan anggaran dalam rangka mencapai tujuan memaksimalkan keuntungan
pemilik modal. Efektivitas pengelolaan keuangan akan sangat ditentukan oleh
tujuan bisnis yang dimiliki oleh wirausaha dalam dokumen rencana strategisnya.
Jika tujuan bisnis adalah membangun skala usaha yang luas, meningkatkan mareket
share dan jumlah konsumsen, maka strategi keuangan dengan menetapkan profit
margin yang tinggi, hanya menggunakan modal sendiri, dan memperbanyak asset
tetap, mungkin tidak akan cocok. Untuk mendukung tujuan bisnis diatas akan
lebih tepat dibuat marjin keuntungan yang tidak terlalu besar sehingga harga
cukup kompetitif. Digunakan utang karena keterbatasan pendanaan modal sendiri,
dan menggunakan asset tetap melalui fasilitas sewa, bukan dimiliki sendiri,
untuk meminimalkan modal kerja yang dibutuhkan.
Untuk melakukan pengelolaan
keuangan secara efektif, Anda dapat menggunakan neraca (balance sheet), laporan
laba rugi dan laporan aliran kas (cash flow statements). Neraca, atau yang juga
dikenal sebagai pernyataan kekayaan bersih, adalah bentuk laporan yang
menjelaskan nilai semua aset yang kita miliki (sisi aktiva) dan nilai semua
kewajiban yang kita miliki dan besarnya modal sendiri (sisi pasiva). Dari
neraca tersebut, terlihat berapa besar nilai yang berhasil ditambahkan dari
modal yang disetor.
Sementara itu, laporan laba
rugi merupakan laporan yang menunjukkan kinerja pengakumulasian laba dalam
kurun waktu tertentu. Nilai laba diperoleh dari pengurangan jumlah pendapatan
yang dihasilkan dengan biaya-biaya yang dibutuhkan.
Selanjutnya, laporan aliran kas
adalah laporan yang merangkum kondisi kas, baik aliran kas masuk maupun aliran
kas keluar pada suatu rentang waktu tertentu (minggian, bulanan, atau tahunan).
Laporan aliran kas ini memberikan informasi terkait dengan perilaku penerimaan
dan pengeluaran usaha.
Tidak seperti laporan yang
menggunakan dasar accrual (accrual base), laporan aliran kas menggunakan dasar
kas kas (cashe base) sehingga pos-pos seperti depresiasi, smortisasi, dan
accruals tidak akan dimasukkan dalam laporan ini.
Dalam setiap usaha, kadang kala
kita perlu tahu juga tentang anggaran (budget). Anggaran menjelaskan kondisi
keuangan saat ini, sekaligus memberikan arahan untuk mencapai tujuan-tujuan
keuangan tertentu.
B.
Pengelolaan Keuangan Dalam Bisnis
Dalam Pengelolaan
keuangan dalam Bisnis, terdapat 5 langkah, silahkan perhatikan langkah-langkah
berikut :
Analisis
Ada beberapa langkah atau
syarat agar suatu perusahaan dapat mengelola keuangannya dengan baik, yaitu :
Peramalan kebutuhan keuangan
jangka pendek dan jangka panjang
Peramalan jangka pendek
menunjukkan peramalan dari pendapatan, biaya, dan pengeluaran dalam periode
satu tahun. Bentuk dari peramalan jangka panjang adalah prediksi dari arus kas
masuk dan arus kas keluar di masa yang akan datang.
Menyusun anggaran sesuai dengan
peramalan yang dilakukan
Anggaran yang biasa
disusun oleh perusahaan adalah anggaran operasi, anggaran modal, dan anggaran
kas.
· Menyusun kontrol terhadap keuangan
Kontrol keuangan
akan menberikan feedback untuk mengungkapkan departemen dan orang mana yang
menyimpang dari perencanaan keuangan
Fungsi Manajemen Keuangan :
1. Perencanaan Keuangan
Membuat rencana pemasukan dan
pengeluaraan serta kegiatan-kegiatan lainnya untuk periode tertentu.
a. Penganggaran
Keuangan
Tindak lanjut dari perencanaan
keuangan dengan membuat detail pengeluaran dan pemasukan.
b. Pengelolaan Keuangan
Menggunakan dana perusahaan
untuk memaksimalkan dana yang ada dengan berbagai cara.
c. Pencarian Keuangan
Mencari dan mengeksploitasi
sumber dana yang ada untuk operasional kegiatan perusahaan.
d. Penyimpanan Keuangan
Mengumpulkan dana perusahaan
serta menyimpan dana tersebut dengan aman.
e.
Pengendalian Keuangan
Melakukan evaluasi serta perbaikan atas keuangan
dan sistem keuangan pada paerusahaan.
f.
Pemeriksaan Keuangan
Melakukan audit internal atas keuangan perusahaan
yang ada agar tidak terjadi penyimpangan.
Tugas Pengelolaan Keuangan
a. Mendapatkan Dana
Perusahaan
b. Menggunakan Dana
Perusahaan
c. Membagi Keuntugan /
Laba Perusahaan
d. Mengelola pajak
e. Memberi saran kepada
Top Management dalam hal keuangan
Yang bertanggung jawab dalam
pengelolaan manajemen keuangan adalah manajer keuangan dan manajemen treasury.
Suatu perusahaan
harus menyusun atau merencanakan kebutuhan keuangan agar dapat meramalkan
seberapa besar anggaran yang diperlukan untuk kebutuhan suatu perusahaan dalam
jangka pendek maupun jangka panjang. Dengan menyusun laporan keuangan, seorang
manajer dapat mengetahui serta mengontrol keuangan suatu perusahaan.
No |
|
Perusahaan besar |
Perusahaan kecil |
1 |
Perencanaan |
Jangka pendek dan jangka panjang |
Anggaran operasi, modal, kas, master budget
belum terlalu jelas dan belum terstruktur dengan baik. Anggaran dana dalam jumlah relatif kecil |
2 |
Penganggaran |
Anggaran operasi, modal, kas, master budget
sudah jelas dan terstruktur dengan baik. Anggaran dana dalam jumlah besar |
Peminjaman modal relatif kecil, jarang ada
investasi dan penanaman modal |
3 |
Pendanaan |
Investasi berupa saham penanaman modal. Peminjaman modal dalam skala besar |
Peminjaman modal relatif kecil, jarang ada
investasi dan penanaman modal |
4 |
Control dana |
Manajer Keuangan |
Pemilik perusahaan |
5 |
Audit |
Audit internal dan eksternal |
Audit internal dari pemilik |
6 |
Pengelolaan pajak |
Ada anggaran pajak dalam skala besar oleh manager keuangan |
Ada anggaran pajak dalam skala besar oleh manager keuangan |
Manajemen keuangan
yang baik diharapkan dapat memaksimumkan nilai perusahaan, memaksimalkan laba,
dan memaksimalkan kesejahteraan pemegang saham (tercermin dalam situasi harga
saham di bursa efek). Olaeh karena itu, perencanaan keuangan sangat penting
bagi suatu perusahaan baik perusahaan kecil maupun perusahaan besar.
BAB III
A.
Kesimpulan
Pengelolaan keuangan adalah sumber daya yang
diterima yang akan dipergunakan untuk penyelenggaraan pendidikan. Pengelolaan
keuangan dimaksudkan sebagai suatu pengelolaan terhadap fungsi-fungsi keuangan.
Tujuan Pengelolaan Keuangan Bisnis yaitu Meningkatkan efektivitas dan efisiensi
penggunaan keuangan Bisnis, Meningkatkan akuntabilitas dan transparansi
keuangan Bisnis, dan Meminimalkan penyalahgunaan anggaran Bisnis. Di samping itu, prinsip efektivitas juga perlu
mendapat penekanan. Masing-masing prinsip tersebut, yaitu Transparansi,
Akuntabilitas, Efektivitas, Efisiensi. Fungsi Pengelolaan Keuangan Bisnis mencakup 3 fungsi utama , yaitu: Budgetting
(membuat anggaran). Accounting (pencatatan atau pembukuan). Auditing (
pemerikasaan atau pengawasan).
B. Saran
Perusahaan perlu
meningkatkan kemampuan untuk mengelola dana yang ada secara optimal. Selain
itu, perusahaan hendaknya meningkatkan pengetahuan dan pemahaman karyawan,
manajemen perusahaan dan staf bagian keuangan mengenai pentingnya meningkatkan
efisiensi modal kerja untuk memperoleh rentabilitas ekonomi.
DAFTAR PUSTAKA
Internet
irmaanisaa.blogspot.com
Kasali Rhenald,
dkk.2010.Kewirausahaan.Jakarta:Hikmah
http://permataqolamiy.blogspot.co.id/2015/04/pembiayaan-usaha-baru.html
diakses pada 18 Maret 2017 pukul 22.03
WIB
https://ragilmujiono.blogspot.co.id/2016/09/makalah-manajemen-keuangan.html
diakses pada 18 Maret 2017 pukul 22.04 WIB
0 Response to "Makalah Manajemen Keuangan Mengelola Keuangan Bisnis Dengan baik"
Posting Komentar